SEJARAH SMP INSTITUT INDONESIA SEMARANG SMP Institut Indonesia Semarang diawali dengan hijrahnya Bapak Soetyono Koesoemowidagdo dari Yogyakarta ke Semarang pada bulan April 1949 dengan berjalan kaki selama 7 (tujuh) hari. Sesampainya di Semarang, Beliau membuka suatu sekolah di rumah Bapak Sangadi di kampong Rejosari Gang V/40. Waktu belajarnya pada sore hari di atas lantai yang hanya dilambari tikar. Inilah yang pertama-tama di Semarang. Keadaan darurat ini berjalan kurang lebih 2 bulan. Fase berikutnya, Bapak Soetyono Koesoemowidagdo diperkenankan meminjam SD Katholik St.Xaverius oleh Pater Looymans, Beliau adalah yang pada waktu itu berkuasa di bidang pendidikan Katholik di seluruh Jawa Tengah. ]

Demikianlah, pada fase yang menentukan ini, yaitu pada tanggal 17 Agustus 1949 Institut Indonesia cabang Semarang resmi didirikan. Di gedung Xaverius ini di buka SMA dengan murid 40 anak dan di tahun berikutnya dibukalah SMP. SMP "Institut Indonesia" Semarang ini seperti juga SMA- nya didirikan oleh Bapak Soetyono Koesoemowidagdo pada tahun 1950. Tetapi SMP ini telah meninggalkan induknya dan menjelma menjadi sekolah lain yang 3 tahun kemudian bubar. SMP yang sekarang adalah lanjutan SMP "Institut Indonesia" yang berdiri tahun 1951 yang memiliki kelas 1, 2 dan 3 sekaligus.

Kepala sekolah pertama adalah Bapak H. Soetadi. Kepala sekolah ke dua adalah Bapak Bakoh Kepala sekolah ke tiga adalah Bapak Soekarso Sampai sekian lama sekolah kita masih mondok di SD Xaverius di jalan DR Cipto dan kemudian pindah di SMP Kanisius di Progo. Kita menempati gedung-gedung tersebut pada sore hari karena ke dua gedung sekolah tersebut hanya dipakai di pagi hari. Fase baru dimulai pada tahun 1953 setelah kita berhasil membangun gedung sekolah sendiri di Jalan Maluku 25, dengan Kepala sekolah Bapak Imam Suhardi (1953- 1980), B.Sc. kemudian kepala sekolah berikutnya adalah Ibu Sudarmini Suwarno (1980- 1986), Ibu Harmiyati Komdari(1989-1993), Bapak Drs. Djoko Prayoga (1993-1995, 1997-2003), Ibu Kusumastuti, B.Sc.(1995-1997), Ibu Dra. Attieka (2004-2008), Bapak Drs. Sudarto, M.Pd. (2009-2013) dan sekararang dipimpin oleh Sunardi, S.Pd. (2014- sekarang ..)

Kini sekolah kita yang beralamat di Jalan Taman Maluku 19 Semarang ini sudah berubah keadaannya, tidak lagi mondok dengan sekolah lain, gedungnya tidak lagi terdiri dari gêdèg (bambu), melainkan gedung permanen bertingkat full AC, lengkap dengan sarana dan prasarana olah raga, seni tradisional maupun modern dan laboratorium- laboratorium: Fisika, Kimia, Biologi, Komputer dan Bahasa serta sarana penunjang lainnya. 

Kegiatan Sekolah

Recent News